Cara menjadikan ponsel android menjadi cctv

Kamera CCTV memang sudah terbukti membantu mengawasi lingkungan disekitar rumah, karena dengan adanya kamera cctv pelaku kriminal akan berfikir ulang untuk melanjutkan aktifitasnya, di luar sana juga terdapat berbagai macam model jenis kamera cctv mulai dari yang harga murah maupun yang mahal sekalipun, namun jika anda ingin mengawasi rumah tanpa harus membeli kamera CCTV hal tersebut bisa saja di wujudkan dengan cara menjadikan ponsel android menjadi kamera cctv, syaratnya adalah ponsel android anda sudah memiliki kamera dan ponsel android dan komputer/laptop pengawas berada dalam satu jaringan. baiklah jika masih bingung berikut akan saya bahas cara menjadikan ponsel android menjadi kamera cctv buat anda.

Pertama yang harus di lakukan adalah pergi ke google playstore lalu cara aplikasi yang bernama IP Webcam
download ip webcam android
Cari dan pasang aplikasi tersebut , jika aplikasi sudah terpasang langkah selanjutnya adalah menghubungkan koneksi hp dan laptop menjadi satu jaringan, jika anda tidak punya wifi dirumah silahkan pakai Cara Menjadikan ponsel android menjadi modem , jika android dan laptop sudah terkoneksi dengan satu jaringan selanjutnya buka aplikasi yang sudah terdownload tadi dan tekan Start Server

cctv dari android


nanti anda di arahkan ke tampilan kamera, nah disana kan diberikan IP dan port yang bisa anda buka melalui browser untuk memantau melalui hp android.

menjadikan ponsel android menjadi cctv
Silahkan ketik ip dan port yang di berikan tersebut melalui browser laptop/komputer. nanti anda akan mendapati tampilan seperti berikut ini

Cara menjadikan ponsel android menjadi cctv
Nah sekarang ponsel android anda sudah bisa digunakan menjadi kamera cctv untuk memantau keadaan di sekeliling rumah, selamat mencoba